Honda CR-V Hidrogen Debut dan Langsung Ngegas di Ajang Balap

3 Min Read

NEVBUZZ – Honda membuktikan kemampuan teknisnya dalam pengembangan produk kendaraan ramah lingkungan. Tak hanya versi hybrid, CR-V kini telah dijejali jantung penggerak hidrogren dan unjuk diri di ajang balap.

Ya, Honda CRV e:FCEV yang merupakan kendaraan listrik bertenaga hidrogen debut di event Broadmoor Pikes Peak International Hill Climb 2025 di Amerika Serikat. Menariknya, mobil tersebut juga sebagai mobil hidrogen perdana pada ajang balap ikonik persembahan Gran Turismo.

“Honda CRV e:FCEV 2025 tampil di kelas “exhibition” tanpa modifikasi pada sistem powertrain-nya,” demikian mengutip keterangan resmi pabrikan otomotif Jepang tersebut, Selasa (25/6).

Secara penampilan, mobil SUV berbahan bakar hidrogen itu tak jauh berbeda dengan versi standar di Amerika Serikat. bumper depan dan belakang dirancang lebih simple, serta terdapat tulisan CR-V Fuel Cell dan HRC di sisi kiri dan kanan bodi di atas bodi berkelir biru muda.

Honda CR-V Hidrogen terlihat lebih ceper lantaran suspensinya diturunkan 1 inci. Pabrikan otomotif Jepang itu juga menyematkan bantalan rem balap, serta ban Yokohama Advan A052 berukuran 265/45R18 agar mobil SUV ini bisa menaklukkan 156 tikungan pada lintasan sejauh 12,42 mil (sekitar 20 km).

Melaju di lintasan balap, jelas kabin mobil Hidrogen ini dirancang berbeda dari versi standar. Interior dijejali piranti elektronik untuk balap, jok model bucket seat, serta roll bar khusus yang dirancang oleh para teknisi HART (Honda of America Race Team) dan Honda Performance Manufacturing Center (PMC).

Jantung Penggerak dan Kemampuan

Honda CRV e:FCEV menggunakan sistem fuel cell generasi kedua dari Honda yang diproduksi di fasilitas Fuel Cell System Manufacturing, LLC (FCSM) di Michigan. Mobil SUV ramah lingkungan mengusung motor tunggal yang dipasang di depan, paket baterai berkapasitas 17,7 kWh, serta dua tangki hidrogen bertekanan tinggi.

Baca Juga :  Sah! Mobil Listrik Aion V Kini Resmi Buatan Cikampek

Adapun tenaga maksimal yang disemburkan mencapai 174 PS dan torsi 229 Nm. Kemudian, sistem sel bahan bakar hidrogen dengan kemampuan pengisian daya plug-in, memungkinkan pengendaraan sejauh hingga 29 mil (sekitar 47 km) dengan daya baterai, serta jarak tempuh total hingga 270 mil (sekitar 435 km).

Menariknya lagi mobil hidrogen ini bisa disewa oleh pelanggan di negara bagian California, Amerika Serikat. Honda CR-V e:FCEV menawarkan efisiensi lebih tinggi, peningkatan daya tahan, serta biaya lebih rendah dibandingkan sistem fuel cell pada produk generasi sebelumnya.

Share This Article
Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *